Ditjen HAM Gelar Sosialisasi Guna Tingkatkan Standar Layanan Ditjen HAM

Bagikan

Jakarta, ham.go.id – Direktur jenderal Hak Asasi Manusia, Dr. Dhahana Putra, mendorong segenap jajaran Ditjen HAM untuk terus melayani masyarakat dan menciptakan budaya kerja bersih. Hal tersebut disampaikan Dhahana pada Sosialisasi Standar Layanan Ditjen HAM yang digelar pada Rabu, (16/08/2023).

“Kita harus mampu memberikan pelayanan terbaik, sebagaimana yang diamanatkan dalam UU Pelayanan. Hal ini juga mencakup mengenai ancaman sanksi apabila tidak melaksanakan kewajiban dalam menyusun dan menetapkan standar pelayanan sesuai,” ujar Dhahana.

Dalam sosialisasi tersebut, disampaikan bahwa standar pelayanan perlu terus dievaluasi dan dilakukan perbaikan secara berkelanjutan untuk peningkatan kualitas dan inovasi pelayanan publik.

Dalam proses pemantauan tersebut juga dilakukan penilaian apakah Standar Pelayanan yang sudah disusun dapat dilaksanakan dengan baik, dan faktor apa yang menjadi kunci keberhasilan serta apa yang menjadi faktor penghambatnya.

Kegiatan turut dihadiri oleh Sekretaris Ditjen HAM, Aman Riyadi, Direktur Yankomas, Pagar Butarbutar, Direktur Fasilitasi dan Informasi HAM, Darsyad, Sekretaris Ditjen PP, seluruh pegawai Ditjen HAM, serta perwakilan Ditjen PP, Ditjen AHU, Ditjen KI dan Biroren Sekjen Kemenkumham. (Humas DJHAM)

Skip to content