Jakarta , ham.go.id – Rapat dalam rangka realisasi peluncuran SMS Blast dan penayangan iklan layanan masyarakat diselenggarakan oleh Ditjen HAM pada Selasa (15/09).
Direktorat Jenderal HAM siap meluncurkan SMS Blast dengan sender Id “ Ditjen HAM”. Dalam meningkatkan sosialisasi nilai hak asasi manusia serta semakin meningkatnya pengguna ponsel di Indonesia dapat dijadikan peluang untuk mensosialisasikan pemahaman HAM kepada seluruh masyarakat.
Hampir setiap orang menggunakan SMS di ponsel mereka. SMS merupakan sarana penyebaran informasi yang efektif untuk dilakukan, dan SMS dapat diakses dan diterima dengan jenis ponsel apa pun.
Selain SMS Blast, Ditjen HAM akan menayangkan iklan layanan masyarakat di TV Bandara Soekarno-Hatta. SMS Blast dan Penayangan iklan masyarakat Direktorat Jenderal HAM pada TV Bandara Soekarno-Hatta ditargetkan dapat dilaksanakan pada bulan Oktober 2015.(widi)